Wednesday, March 27, 2024

LDII Lampung Peduli Pospam Lebaran 2017

Pesawaran – Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Lampung menggelar Peduli Pos Pengamanan (Pospam) Lebaran 1438 H dengan membagikan bingkisan pada 27 titik se-Lampung yang secara simbolis diterima langsung oleh Brigpol Wisnu, Bhabinkamtibmas Polsek Gedong Tataan, Pesawaran pada Kamis (22/6).

“Kita membagikan bingkisan melalui lima jalur. Titik pusat pemberangkatan dimulai dari Pospam Gedong Tataan melalui lima jalur yaitu Lampung Timur, Lampung Tengah, Mesuji, Way Kanan dan Tanggamus,” ungkap Drs. H. Heri Sensustadi Sekretaris DPW LDII Provinsi Lampung.

Pengurus LDII Lampung bersama Tim Pospam Lebaran 2017
Pengurus LDII Lampung bersama Tim Pospam Lebaran 2017

Ketua DPW LDII Lampung dr. H. Aditya, M.Biomed mengungkapkan kegiatan ini telah menjadi agenda rutin LDII Lampung. “Program ini merupaka

n aplikasi perwujudan ketaqwaan sosial bagi petugas yang telah meluangkan waktu dan tenaganya untuk memberikan rasa aman dan nyaman untuk pemudik. Selain Pospam, beragam kegiatan pula telah kita lakukan dalam mensukseskan moment ramadhan tahun ini, diantaranya i’tikaf bersama dan pemberian bingkisan pada dhuafa, anak yatim dan guru ngaji kerjasama dengan MUI,” ujar dr. Aditya.

Baca Juga:  Sekum MUI Lampung: Berkurban Wujud Mensyukuri Nikmat Allah

Beberapa pengurus DPW yang turut mensukseskan kegiatan Peduli Pospam ini diantaranya H. Narso, S.Sos, MM., KH. Hidayat Habibullah, S.Pd.I., Drs. H. Antoni Prawiranegara., H. Fahdian Iskandar, SE., H. M. Miftah Falah, A.Md.Ak., Frediansyah Firdaus, S.Pt., dan Ketua LDII Pesawaran H. Warsono, S.Pd, M.Si.

Galeri LDII Lampung Peduli Pos Pengamanan Lebaran 2017 Klik Disini

Latest news

- Klik Official Website LDII -spot_img

Dakwah Islam

Related news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.