Thursday, March 28, 2024

LDII Pringsewu dan Tanggamus Gelar Silaturrahim dan Halal Bihalal

Pringsewu, (9/06). Pengurus DPD LDII kabupaten Pringsewu dan Tanggamus menggelar acara silaturrahim dan halal bihalal bertempat di halaman masjid Baitul Izza, Pringsewu Barat. Acara ini sebagai wadah pengurus DPD LDII untuk memperkokoh ukhuwah Islamiyyah warga LDII demi meraih ridho Robbul-Izzati.

Dalam kalangan masyarakat pada umumnya, halal bihalal diartikan sebagai kebebasan untuk bertemu dan bersapa salam terhadap seluruh kalangan baik laki-laki maupun perempuan. Hal ini berbanding terbalik dengan halal bihalal yang diselenggarakan oleh pengurus DPD LDII yang bermaksud menghalalkan hati untuk dapat ikhlas memaafkan segala kesalahan-kesalahan.

“Acara ini sebagai cara untuk mensucikan diri, saling menghalalkan segala kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan, saling bermaaf-maafan sehingga dapat menjadi hamba yang suci dari dosa-dosa” jelas Supriyono selaku ketua panitia penyelenggara.

Baca Juga:  Afrizal Yaman ditetapkan Pj Ketua LDII Sumbar di Rapimwil

Turut hadir pula dalam acara iniketua DPD LDII Tanggamus Agung Basori, S.Pd, MM dan Suryo Susanto, S.Pd selaku Wanhatda sekaligus memberikan sambutan. Suryo menjelaskan bahwa acara halal bihalal ini merupakan pengajian Akbar yang bertujuan untuk mempererat tali silaturrahim dengan sesama. Beliau mengingatkan untuk tetap beribadah kepada Allah selepas bulan ramadhan. “Setelah bulan ramadhan usai, jangan lupa untuk tetap beribadah kepada Allah” lanjutnya.

Antusiasme jamaah untuk mengikuti acara ini sangat tinggi. Berdasarkan laporan panitia terdapat sekitar 2500 jamaah memenuhi halaman masjid Baitul Izza.

Acara silaturrahim dan halal bihalal ini merupakan program kerja DPD LDII Pringsewu dan Tanggamus sekaligus merupakan acara yang rutin diselenggarakan di setiap tahunnya setelah Idulfitri.

Baca Juga:  LDII: Pembakaran Kitab Suci Bukan Adab Manusia Modern dan Bisa Memicu Kehancuran Peradaban

Tidak hanya itu, acara silaturrahim dan halal bihalal juga menampilkan berbagai atraksi pencak silat ASAD dan menampilkan anak didik yang berhasil menjadi tahfidzul Qur’an. Pengurus DPD LDII memberikan apresiasi berupa uang pembinaan terhadap anak didik yang berprestasi. (Yustika, Intan – LINES Lampung)

Latest news

- Klik Official Website LDII -spot_img

Dakwah Islam

Related news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.